SIANTAR – MEDIAMASIP
Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando SIK meninjau Pos Keamanan Lingkungan (Pos Kamling) di Jalan Mangga Kelurahan Parhorasan Nauli Kecamatan Siantar Marihat Kota Pematang Siantar Sumatera Utara, Sabtu (10/6/2023) pagi.
Dalam kunjungannya tersebut AKBP Fernando sangat mengapresiasi hal positif keberadaan Pos Kamling yang dibangun atas swadaya masyarakat setempat.
Kapolres juga memberikan masukan kepada petugas jaga malam dalam hal pelaksanaan ronda malam hari.
Diakhir kunjungannya Kapolres meminta serta berharap dukungan dan juga peran serta dari tokoh masyarakat baik berupa materi maupun moril aecara sukarela dan sadar tanpa ada pemaksaan.
Sebagai informasi, pendirian pos kamling di Kelurahan Parhorasan Nauli berawal saat rumah warga sering kemalingan saat malam dan dini hari sehingga timbul niat dari warga untuk melaksanakan ronda setiap malammnya maka dibangunlah Pos Kamling tersebut dengan swadaya dari masyarakat.
Hadir dalam acara tersebut diantaranya Kapolsek Siantar Marihat AKP Robert S Purba SH, Lurah Parhorasan Nauli Donal Simanjuntak MSi, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Ketua Karang Taruna Parhorasan Nauli serta para Ketua RT dan tokoh masyarakat kelurahan Parhorasan Nauli. (Tohap)
Discussion about this post