TAPTENG – MEDIAMASIP
Dalam rangka menciptakan situasi yang sejuk aman dan kondusif jelang pemilu serentak 2024, Kapolres Tapanuli Tengah (Tapteng) AKBP Basa Emden Banjarnahor, S.I.K, M.H beserta pejabat utama Polres Tapteng laksanakan kunjungan silaturahmi ke kantor tokoh agama diwilayah Kabupaten Tapanuli Tengah. Senin (13/11/2023) pukul 09.30 Wib
Kunjungan Kapolres Tapteng tersebut didampingi oleh Wakapolres Tapteng Kompol Kamaluddin Nababan, SH, Kasat Intelkam, Kasat Binmas dan Kasi Propam mengunjungi kantor Sekretariat Alwasliyah, Sekretariat Nadathul Ulama (NU) dan sekretariat Muhammadiyah Kab. Tapteng.
AKBP Basa Emden Banjarnahor menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Silahturahmi dengan tokoh agama untuk mengajak bersama agar menjaga situasi politik lebih sejuk menjelang pemilu tahun 2024 diwilayah Kabupaten Tapanuli Tengah.
Dalam hal ini rombongan Kapolres Tapanuli Tengah disambut oleh Ketua DPC. Alwasliyah Kab. Tapteng Drs. Safari Hasibuan, Ketua NU Kab. Tapteng Samrul Bahri Hutabarat, M.A dan Ketua Muhammadiyah Kab. Tapteng Yusri Tanjung di 3 Lokasi berbeda kantor Sekretariat.
Kegiatan tersebut mendapat respon positif dari masing masing ketua tokoh agama dan siap bekerjasama dengan Polres Tapteng untuk menjaga pemilu serentak 2024 yang damai dan kondusif di wilayah Kabupaten Tapteng.(Ded)
Editor: Tohap Manurung,SH
Discussion about this post