Pematang Siantar – Media Masip
Dalam semangat bulan suci Ramadhan, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) GRIB JAYA Kota Pematang Siantar menggelar acara berbagi takjil yang mengesankan. Acara ini diselenggarakan pada Senin, 8 April 2024, di depan tugu becak Kota Pematang Siantar. Mual Aloysius Simbolon SH, Ketua DPC GRIB JAYA Pematang Siantar, membagikan sekitar 1000 takjil kepada masyarakat dengan berbagai latar belakang profesi yang melaksanakan ibadah puasa.
“Kami berharap pembagian takjil ini bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang beragama muslim,” ucap Mual Simbolon. “Kegiatan ini merupakan ekspresi kebahagiaan kami dalam bulan Ramadhan dan menunjukkan komitmen kami terhadap toleransi.”
DR. Junjungan Moses Siallagan SH.MKn, penasehat DPC GRIB JAYA, menekankan bahwa kegiatan ini mencerminkan semangat kebersamaan dan rasa hormat terhadap nilai-nilai toleransi. “DPC GRIB JAYA Kota Siantar sangat menghargai keragaman beragama,” kata DR. Moses Siallagan.
Acara tersebut turut dihadiri oleh Alousius Simbolon SH, sebagai Ketua DPC GRIB JAYA, beserta Sekretaris Hedra Sidabutar SH, Bendahara Natalia Gultom, kader-kader GRIB lainnya, dan DR. Junjungan Moses Siallagan SH.MKn sebagai penasehat DPC GRIB Kota Siantar. Kegiatan berbagi takjil ini menjadi salah satu bukti nyata dari komitmen DPC GRIB JAYA dalam memperkuat jalinan kebersamaan dan toleransi antar umat beragama.(Andika)
Discussion about this post