SIMALUNGUN – MEDIAMASIP
Representasi Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi, Kapolres Simalungun, AKBP Ronald F.C. Sipayung, secara resmi menghadiri Closhing Ceremony FIA APRC ASIA (Asia Pacific Rally Championship) – Asia Rally Cup Danau Toba Rally 2023 pada Minggu 24 September 2023 di Areal HTI PT. Toba Pulp Lestari ( TPL ) Sektor Aek Nauli, Nagori Sibaganding, Kecamatan Girsang Sipanganbolon, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Closhing Ceremony ini turut dihadiri oleh Dewan Pembina IMI Propinsi Sumut Musa Rajeksah ( Ijeck ) , Ketua IMI Sumut Harun Nasution Wakil Ketua DPRD Sumut, Danrem 022/Pantai Timur, Ketua DPRD Kabupaten Simalungun Timbul Jaya Sibarani, Bupati Pakpak Bharat, Direktur PT. TPL,Tbk, perwakilan dari FIA APRC, Ketua Umum KONI Sumut, Komisaris PTPN IV, dan 42 peserta Rally Danau Toba 2023.
Setelah pengumuman para pemenang, sorotan berpindah kepada AKBP Ronald F.C. Sipayung, Kapolres Simalungun yang menjadi wakil Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi. Dengan penuh hormat dan antusiasme, beliau maju ke podium untuk memimpin seremoni penyerahan tropi kepada para pemenang.
Para sang juara satu per satu naik ke atas podium untuk menerima penghargaan yang telah mereka perjuangkan itu.
Tim Jagonya Ayam yang meraih juara pertama menerima trophy dari tangan Kapolres Simalungun. Selanjutnya, Tim LFN Sederhana Motor Sport dan Tim Bla Bla Bla Motor Sport juga mendapatkan trophi Ijeck dari beliau sebagai juara kedua dan ketiga dari FIA APRC ASIA CUP 2023 dan Kejurnas Danau Toba Rally 2023 putaran 3.
Suasana berlangsung haru dan gembira, terlebih saat Kapolres Simalungun juga memberikan Trophy kepada pemenang keempat dari kategori kelas F1 dan M1, serta pemenang pertama dari kategori Kelas M2.
“Hari ini kita semua menjadi saksi atas prestasi yang telah diraih oleh para juara. Kita berharap, semangat juang dan olahraga ini dapat menjadi inspirasi bagi kita semua,” ujar AKBP Ronald F.C. Sipayung dalam sambutannya.
Sorak sorai dan tepuk tangan meriah dari para hadirin menjadi penutup dari seremoni penyerahan tropi ini. Menandai berakhirnya kompetisi FIA APRC ASIA CUP 2023 dan Kejurnas Danau Toba Rally 2023 putaran 3, acara tersebut berlangsung semarak dan penuh kebahagiaan.
Pada acara penutupan ini, pemenang dari FIA APRC ASIA CUP 2023 dan Kejurnas Danau Toba Rally 2023 putaran 3 telah diumumkan. Tiga tim berhasil memuncaki podium, yaitu Tim Jagonya Ayam yang meraih juara pertama, diikuti oleh Tim LFN Sederhana Motor Sport yang menempati urutan kedua, serta Tim Bla Bla Bla Motor Sport yang berhasil berada di posisi ketiga.
Acara ini juga menjadi tempat penghargaan khusus dimana Kapolres Simalungun memberikan Trophy kepada beberapa pemenang lainnya. Diantaranya adalah pemenang keempat dari kategori kelas F1 dan M1, serta pemenang pertama dari kategori Kelas M2.
Pada pelaksanaannya, acara ini diisi dengan rangkaian kegiatan mulai dari pembukaan oleh MC, doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu Mars IMI, laporan kegiatan oleh Ketua IMI Provinsi Sumatera Utara, hingga sambutan dari beberapa pihak terkait.
Closhing Ceremony FIA APRC ASIA (Asia Pacific Rally Championship) – Asia Rally Cup Danau Toba Rally 2023 ini kemudian berakhir sekitar pukul 19.00 WIB dalam kondisi yang aman dan terkendali.(rel/ Effendy Bakkara )
Editor: Tohap Manurung,SH
Discussion about this post