SIMALUNGUN – MEDIAMASIP
Dalam rangka Isra Miraj, PT Perkebunan Nusantara (PTPN IV) melalui manajemen Kebun Padang Matinggi Regional 2, Majelis Talim Syiar Islam (MTSI), Komisariat Kebun Padang Matinggi, SPBUN, dan Ikatan Keluarga Besar Istri (IKBI) Kebun Padang Matinggi mengadakan perlombaan dan acara peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad Saw 1445 H .
Acara berlangsung di Masjid Al Hidayah Sentral, kantor Kebun Matinggi Senin (19/02/2024) dengan Tema “Menjadikan Shalat Kebutuhan dan Cahaya untuk Menciptakan Pribadi yang Berakhlak”.
Adapun acara diselenggarakan bertujuan untuk refleksi serta perenungan atas perintah Shalat dari Allah SWT kepada Rasulullah ketika melakukan perjalanan Isra Miraj. Sebagai semangat ketaqwaan dalam bekerja di Kebun Padang Matinggi PTPN IV.
Rangkaian acara peringatan Isra Miraj 1445 H , pembacaan tilawah Quran beserta sari Tilawah ini, penampilan group IKBI melantunkan shalawat badar, Pemberian Hadiah Lomba Tahfidz Putra-Putri dan Adzan, serta Ceramah Agama.
Manajer Kebun Padang Matinggi Ir. Suheri Mira Atmaja, S.H., M.Kn. dalam sambutannya menyampaikan, “Peringatan Isra Miraj menjadi perenungan bahwa dalam kegiatan sehari-sehari kita harus tetap mengingat Allah salah satunya dengan menjalankan perintah Shalat. Dengan kita istiqomah beribadah maka hasil kerja kita perusahaan akan meningkat serta akan semakin berkah.”
Sedangkan Ustadz Ahmad Ladoni, S.Pdi, M.Pd. dalam Tausiahnya mengatakan,
sebagai hamba Allah, kita sangat membutuhkan rahmat Allah. Shalat menjadikan sarana kita berkomunikasi dan dekat dengan Allah. Semakin kita mengingat Allah, maka Allah akan semakin sayang kepada kita. ” Mari kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kita Kepada Allah SWT ” Pinta Ustadz Ahmad.
Acara berlangsung dengan penuh hikmat dan kekhusyukan serta ditutup dengan doa, sebagai bentuk awalan baik dalam menyongsong bulan Ramadhan 1445 H.
Tampak hadir Asisten Kepala Ardi Artanto, S.P., Ketua MTSI Hamzah Ali, S.H., Ketua IKBI Kebun Padang Matinggi Dr. Ir. Nova Lubis, S.H, M.Kn.,M.Si, beserta jajaran pengurus IKBI, Ketua SPBUN Kebun Padang Matinggi Wagimin beserta jajaran SPBUN, Pengurus Majelis Dzikir Ar-Rayyan. Penyelenggaraan Acara ini dapat berjalan lancar berkat dukungan dari Manajemen, MTSI, Ikatan Keluarga Besar Istri (IKBI), Serikat Pekerja Perkebunan (SPBUN) serta seluruh Panitia.( Effendy Bakkara )
Editor: Tohap Manurung,SH
Discussion about this post