SIMALUNGUN – MEDIAMASIP
Menyambut dan memeriahkan bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, Unit PKS Tinjowan melaksanakan silaturrahmi kepada seluruh masyarakat sekitar lingkungan PKS/ Kebun, dimulai Hari Selasa (11/04/2023) sampai Hari Jum’at (14/04/2023).
Kunjungan silaturrahmi oleh unsur Manajemen PKS Tinjowan, MTSI, IKBI dan SP.Bun ini bertujuan untuk mempererat hubungan sosial yang baik dengan masyarakat, sehingga terjalin tali kasih dan memupuk kebersamaan dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam kunjungan ke Masjid di desa sekitar, PKS Tinjowan memberikan bantuan berupa Alat2 kebersihan (Sapu, Pel, Deterjen, Keset kaki) dan juga Gula, Kopi, tak ketinggalan Teh Tobasari dan Teh Bah Butong juga turut dibagikan dengan jumlah paket yang sama kepada 10 Masjid terdekat ; Masjid Taqwa Tinjowan, Masjid Ikhwanul Jam’iyah Uj.Padang, Masjid Al-Ikhlas Ds.Salam-I, Masjid Al-Ikhlas Sei Bejangkar, Masjid Al-Hidayah Ds.Salam-II, Masjid Al-Munawar Uj.Padang, Masjid Jami’, Al-Iman Sei Merbau, Masjid Baitul Ihsan Uj.Padang, Masjid At-Taqwa Ds.Tiga Jadi dan Masjid Baitul Ihsan Ds. Petani.
Dalam sambutannya Manajer Unit PKS Tinjowan ; Ratya A. Sinulingga yang didampingi IKBI diketuai Ibu Agnesya Sembiring, berharap sumbangan ini bermanfaat untuk Kebersihan Masjid serta tersedianya bahan minuman kopi dan teh dalam meramaikan Tadarus di malam hari.
Hal yang sama juga disampaikan Ketua MTSI Unit PKS Tinjowan ; Aswandi Nasution, dengan harapan terjalin silaturahmi yang baik dan saling mendukung keberlangsungan Unit Usaha PKS tinjowan, serta kesejahteraan masyarakat sekitar semakin meningkat, karena beberapa penduduk di desa tersebut juga merupakan Karyawan/ti PTPN.4, sehingga gesekan gesekan sosial bisa diminimalisir bahkan dihilangkan, dan PKS bisa berproduksi lancar dan maksimal.
“Semoga bulan Suci Ramadhan semakin meningkatkan Iman dan Taqwa kaum Muslimin/Muslimat, sehingga keberkahan semakin tercurah bagi PKS Tinjowan dan Masyarakat sekitar,”ujarnya.
Puncak silaturrahmi dengan melakulan kunjungan Safari Ramadhan ke Desa Tiga Jadi, dilakukan pada hari Jum’at (14/04/2023), dimulai dengan Sholat Isya berjama’ah, dilanjutkan Sholat sunat Tarawih, den Menyantuni anak Yatim. Acara ditutup dengan ceramah seputar Ramadhan oleh Ustadz Daud Marzuki Matondang S.Sos.I,M.Si. ( Effendy Bakkara )
Editor: Tohap Manurung,SH
Discussion about this post