Mediamasip.com
Sabtu, Desember 2, 2023
  • News
    • Daerah
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
  • Peristiwa
  • Hukum
  • Opini
  • Pendidikan
  • Wisata
  • Olahraga
No Result
View All Result
  • News
    • Daerah
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
  • Peristiwa
  • Hukum
  • Opini
  • Pendidikan
  • Wisata
  • Olahraga
No Result
View All Result
Mediamasip.com
No Result
View All Result
  • NEWS
  • DAERAH
  • REGIONAL
  • NASIONAL
  • DUNIA
  • PERISTIWA
  • HUKUM
  • OPINI
  • PENDIDIKAN
  • WISATA
  • OLAHRAGA
Home News

Walikota Susanti Imbau Kaum Perempuan Rutin Lakukan IVA Test

by Mediamasip.com
05/06/2023
in News
Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke WhatsappBagikan ke Telegram

SIANTAR – MEDIAMASIP
Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA mengimbau kaum perempuan, khususnya di Kota Pematang Siantar untuk melakukan IVA Test secara rutin. Tujuannya, mendeteksi kanker leher rahim sedini mungkin.

Imbauan tersebut disampaikan dr Susanti dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Staf Ahli Wali Kota Dra Happy Oikumenis Daely, saat menghadiri acara Gebyar IVA Test Tahun 2023, di Makoramil 03/SS, Jalan Melanthon Siregar Kecamatan Siantar Marihat Kota Pematang Siantar Sumatera Utara, Senin (05/06/2023).

Advertisement. Scroll to continue reading.
Foto bersama

Dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Happy Oikumenis, dr Susanti mengatakan Kanker merupakan penyebab kematian terbanyak di dunia dan penyakit yang tidak diketahui penyebabnya secara pasti.

Dikatakannya Kanker sebenarnya dapat didiagnosis secara dini. Deteksi dini kanker tidak hanya dapat menurunkan angka kematian akibat kanker, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup penderitanya.

Peserta berfoto bersama

IVA Test, lanjut mantan Direktur RSUD dr Djasamen Saragih Pematang Siantar itu, dianjurkan untuk dilakukan kaum wanita yang berusia di atas 30 tahun. Khususnya wanita yang sudah melakukan hubungan suami-istri. Tes ini, dapat diulang setiap lima tahun sekali.

Baca Juga:

Peningkatan Tekanan Inflasi di Kota Pematang Siantar Menjelang Akhir Tahun

Menyalahi Aturan.Pemko Siantar Bongkar Tembok Pemandian Milik Tagor Manik

Dua Belas Orang Hilang Akibat Banjir Bandang dan Longsor di Humbang Hasundutan, Basarnas Gencar Lakukan Pencarian

Dalam IVA Test, bila hasil pemeriksaan ada yang harus mendapat penanganan khusus, maka bisa langsung diberikan tindakannya.

Situasi gebyar IVA test

“Kami berharap kaum wanita bisa menjaga dan memperhatikan kewanitaannya, serta mau melakukan deteksi sedini mungkin.
Diharapkan pelaksanaan Gebyar IVA Test bisa terus berjalan dengan lancar dan bersinergi dengan baik. Dengan demikian para wanita di Kota Pematang Siantar, khususnya di Kecamatan Siantar Marihat bisa terjaga kesehatan kewanitaannya dengan kesadaran sendiri,” sebut dokter spesialis anak tersebut.

Lebih lanjut, wali kota perempuan pertama di Pematang Siantar itu mengatakan, pemerintah bersama pemangku kebijakan lain harus bersinergi meningkatkan kampanye pencegahan, deteksi dini, dan penemuan dini kanker melalui kegiatan preventif dan juga promotif.

“Yakni seperti kegiatan kita saat ini. Selain itu juga perlu dilakukan penyebaran informasi melalui penyuluhan tentang kanker, baik di dalam maupun di luar gedung, oleh instansi pemerintah/swasta, yayasan, organisasi masyarakat/agama, sekolah dan universitas, serta melalui media cetak dan elektronik,” kata alumni Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (FK UGM) Yogyakarta itu.

Masih kata dr Susanti, Gebyar IVA Test akan dijadikan momen untuk meningkatkan kesadaran masyarakat global terhadap bahaya penyakit kanker. Serta mendorong pencegahan, deteksi dini, serta pengobatan kanker.

Foto bersama

“Semoga Gebyar IVA Test ini, melalui adanya koordinasi, sinergitas, dan dilakukan bersama-sama, dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat Kota Pematang Siantar, sekaligus turut mewujudkan Kota Pematang Siantar yang Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas, demi Pematang Siantar Bangkit dan Maju,” ujar dr Susanti, dalam sambutan tertulisnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK dan Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kota Pematang Siantar H Kusma Erizal Ginting SH mengatakan, kanker sebenarnya dapat didiagnosis secara dini. Deteksi dini kanker tidak hanya dapat menurunkan angka kematian akibat kangker, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup penderitanya.

“Gebyar IVA Test ini akan dijadikan moment untuk meningkatkan kesadaran masyarakat global terhadap bahaya penyakit kanker, dan mendorong pencegahan, deteksi dini, serta pengobatan kanker,” kata Erizal, yang juga Ketua Dekranasda Pematang Siantar.

Kanker Serviks, sambungnya, adalah salah satu kanker yang menyerang kaum wanita. Dengan melakukan deteksi sejak dini, peluang kesembuhan kanker serviks dapat meningkat.

“IVA Test adalah cara mudah dan cepat dalam mendeteksi dini kanker serviks, karena hasilnya langsung bisa diketahui apakah seseorang hasilnya positif atau negatif,” tandas Erizal.

Sedangkan Ketua Persit KCK Cabang XXXIV 0207/Simalungun Ny Tina Yossy dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada tiga pilar, yaitu TNI, ASN, dan Polri serta stakeholder atas kontribusinya dalam menyukseskan kegiatan tersebut.

“Saya juga mengimbau kepada ibu-ibu sekalian, mari kita deteksi dini kanker, baik individu maupun kelompok, yang akan mengurangi beban dan masalah kanker termasuk kanker serviks,” ajaknya.

Ia juga berpesan kepada ibu-ibu yang mengikuti kegiatan tersebut agar tidak perlu takut untuk melaksanakan IVA Test. Sebab hal itu sebagai bentuk pencegahan terjadinya penyakit kanker serviks.

Turut hadir, Ketua Bhayangkari Cabang Pematang Siantar diwakili Ny Wirda Muri Yasnal, Dandim 0207/Simalungun diwakili Danramil 03/Siantar Selatan Kapten Inf Teguh Sugiono, Kapolres Pematang Siantar diwakili Kapolsek Siantar Marihat AKP Robert Purba, dan Camat Siantar Marihat Henri G Purba. (*)

Editor: Tohap Manurung,SH

Tags: Erizal GintingIVASusanti dewayani
Share7Tweet5SendShare

Discussion about this post

Peningkatan Tekanan Inflasi di Kota Pematang Siantar Menjelang Akhir Tahun

02/12/2023

Menyalahi Aturan.Pemko Siantar Bongkar Tembok Pemandian Milik Tagor Manik

02/12/2023

Dua Belas Orang Hilang Akibat Banjir Bandang dan Longsor di Humbang Hasundutan, Basarnas Gencar Lakukan Pencarian

02/12/2023

Kejaksaan Negeri (Kejari) Sibolga melakukan pemusnahan barang bukti yang telah (incraht)

Kejari Sibolga Musnahkan 1.492 Lembar Uang Palsu dan Narkotika dalam Pemusnahan Barang Bukti

02/12/2023

Tim Nagori Buntu Bayu Dukung Bona Uli Rajagukguk Lanjutkan Kinerja Gemilang di DPRD Simalungun

01/12/2023

Bank Indonesia Cabut Uang Logam Rp500, Rp1.000, dan Rp500 Tahun Emisi 1991, 1993, 1997

01/12/2023

News

Komisi III Percaya pada Komitmen Netralitas Polri dalam Pemilu 2024

28 November 2023

JAKARTA – MEDIA MASIP Mohammad Rano Alfath, anggota Komisi III DPR dari Fraksi PKB, meyakini bahwa Kapolri Jenderal Polisi Drs....

Read more

Ketua Bawaslu Taput Indra Jaya Situngkir Meninggal Dunia Saat Acara Konsolnas di Jakarta

26 November 2023
Kejaksaan Negeri (Kejari) Sibolga melakukan pemusnahan barang bukti yang telah (incraht)

Kejari Sibolga Musnahkan 1.492 Lembar Uang Palsu dan Narkotika dalam Pemusnahan Barang Bukti

2 Desember 2023

Saluran Irigasi Senilai Rp 1.7 M di DI Sidari Girsang Ambruk Setahun Setelah Selesai Dibangun

30 November 2023

Tim Nagori Buntu Bayu Dukung Bona Uli Rajagukguk Lanjutkan Kinerja Gemilang di DPRD Simalungun

1 Desember 2023

  • Breaking News….. Seorang Wanita Penumpang FERY IHAN BATAK Tewas Terjun Bebas Ke Danau Toba

    697 shares
    Share 279 Tweet 174
  • Shany Ana Tince Manurung Tewas Tertabrak Sepeda Motor di Jalinsum Parapat

    359 shares
    Share 144 Tweet 90
  • Ini Potensi Geosite Parapat Sibaganding Bagi Wisatawan

    274 shares
    Share 110 Tweet 69
  • Kapolsek Parapat Evakuasi Mayat Wanita Berjaket Biru Dipinggiran Danau Toba

    210 shares
    Share 84 Tweet 53
  • IMI Akan Gelar Kejurnas Rally Putaran III & IV 2022 di HTI – TPL Kawasan Aek Nauli Parapat

    189 shares
    Share 76 Tweet 47

Personil Gabungan TNI – POLRI Disiagakan Mengamankan F1H20

18 Februari 2023

TOBA - MEDIAMASIP Personel gabungan TNI/Polri telah disiagakan melaksanakan pengamanan (PAM) kegiatan F1 Power boat Danau Toba, Balige, Kabupaten Toba...

Kabagren Sosialisasikan Anggaran Untuk Polres Toba Tahun 2023

5 Januari 2023

TOBA - MEDIAMASIP Kabag Ren AKBP Sahnur Siregar bersama staf mensosialisasikan anggaran untuk Polres Toba selama setahun. Acara sosialisasi tersebut...

Dinas PRKP Pematang Siantar Diduga Masih Minta 20 % Kepada Kontraktor

6 Juni 2023

SIANTAR - MEDIAMASIP Saat ini beredar informasi bahwa untuk untuk mendapatkan paket proyek Pekerjaan Pembangunan di DinasbPerumahan Rakyat dan Kawasan...

Petugas saat memantau ternak

Polres Toba Edukasi Masyarakat Tentang Penyakit Mulut Dan Kuku

24 Mei 2022

TOBA - MEDIAMASIP Dalam rangka memberikan edukasi tentang wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) kepada pemilik ternak lembu maupun kerbau,...

Puluhan Bus Paradep Taksi Jadikan Kompleks SBC Jadi ‘Terminal’ Disoal Warga

7 Maret 2023

SIANTAR - MEDIAMASIP Warga merasa keberatan atas keberadaan puluhan armada bus besar Paradep parkir di kompleks Siantar Bisnis Center (SBC)...

4 Dari 6 Tahanan Polres Toba Yang Kabur Berhasil Ditangkap Dari Desa Sitorang

15 November 2022

TOBA - MEDIAMASIP Pelarian 4 dari 6 orang tahanan Polres Toba yang kabur dari sel tahanan, Selasa (5/11/2012) dini hari...

  • Redaksi
  • Pedoman
  • Policy
  • Terms

© 2022-2023 Mediamasip.com

Rotasi Barak Berita Siantar Berita Simalungun Danau Toba

No Result
View All Result
  • News
    • Daerah
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
  • Peristiwa
  • Hukum
  • Opini
  • Pendidikan
  • Wisata
  • Olahraga

© 2022-2023 Mediamasip.com

Rotasi Barak Berita Siantar Berita Simalungun Danau Toba